Ups, Ancelotti Tersandung Kasus Pajak

Senin, 28/06/2021 21:48 WIB

Madrid, Jurnas.com - Otoritas pajak Spanyol baru saja mengumumkan daftar pelanggar pajak. Dari daftar tersebut, secara mengejutkan muncul nama pelatih anyar -decoration:none;color:red;">Real Madrid, -decoration:none;color:red;">Carlo Ancelotti.

Dikutip dari Marca pada Senin (28/6), mantan pelatih Everton tersebut dikabarkan memiliki masalah dengan pajak terutang kepada pemerintah Spanyol.

Ancelotti berutang sekitar 1,4 juta euro, sementara Dani Alves juga disebutkan namanya dalam daftar karena berutang 2 juta euro.

Dalam daftar yang dirilis untuk tahun 2020, Neymar muncul dalam daftar, berutang 34,6 juta euro, meskipun sejak itu ia telah dihapus dari edisi 2021.

Tak hanya para atlet yang hadir, aktor terkenal Paz Vega juga berutang uang, sementara mantan menteri Rodrigo Rato juga turut serta.

Kasus pajak bukan barang baru bagi Madrid. Sebelumnya, mantan bintang Los Blancos, Cristiano Ronaldo juga mendapatkan masalah yang sama, sebelum akhirnya hijrah ke Juventus.

TERKINI
`Sleeping Beauties: Reawakening Fashion` Jadi Tema Met Gala 2024, Apa Maknanya? Madonna Pecahkan Rekor Gelar Pesta Dansa yang Dihadiri 1,6 Juta Penggemar Sederet Selebriti Gelar Afterparty Met Gala 2024, Usher hingga Beyonce! Kini Bertubuh Langsing, Kelly Osbourne Bantah Pakai Ozempic