Bom Truk Tewaskan 25 Orang di Timur Afghanistan

Sabtu, 01/05/2021 23:05 WIB

Kabul, Jurnas.com - Sedikitnya 25 orang tewas dan lebih dari 50 lainnya terluka akibat pemboman truk besar-besaran di provinsi Logar timur Afghanistan yang berbatasan dengan ibu kota Kabul.

Kepala Majelis Provinsi Logar Haseeb Stanekzai mengatakan kepada Anadolu Agency bahwa truk yang memuat bahan peledak itu diledakkan di dekat kediaman seorang politisi lokal tempat anggota kepolisian beristirahat.

Beberapa laporan media lokal menyebutkan bahwa ledakan itu menghantam kerumunan yang berkumpul untuk menerima bantuan makanan dalam rangka bulan suci Ramadhan.

Tidak ada pihak yang mengklaim bertanggung jawab langsung atas serangan tersebut.

Afghanistan telah mengalami kekerasan yang intens sejak pengumuman rencana penarikan pasukan AS oleh Presiden Joe Biden.(AA)

TERKINI
Nurul Ghufron Tak Hadir, Dewas KPK Terpaksa Tunda Sidang Etik Komisi IV Dorong Pariwisata di NTT Harus Didukung Sektor Pertanian, Perikanan, dan Peternakan Komisi IV: Taman Nasional Komodo Harus Dijaga Kelestariannya Kerusakan Saraf di Punggung, Britney Spears Harus Terapi Akupunktur Setiap Hari