KSAD Mengaku Bangga pada Dua Tenaga Medis yang Gugur Tangani Covid-19

Sabtu, 23/05/2020 22:36 WIB

JAKARTA, Jurnas.com - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Andika Perkasa mengaku bangga sekaligus memuji pengabdian dua tenaga media yang gugur dalam menangani Covid-19.

Petugas yang meninggal itu bernama Sugiarto dan Novera.

“Mereka telah memberikan yang terbaik kepada TNI AD dan masyararakat Indonesia yang terkena musibah virus Corona. Mereka telah membuktikan pengabdiannya sampai dengan yang paling berharga, yakni nyawa mereka. Kami, Angkatan Darat dan bangsa Indonesia bangga memiliki Sugiarto dan Novera,” kata Andika di Jakarta, Sabtu (23/5/2020).

Asisten Personel (Aspers) KSAD, Mayjen TNI Heri Wiranto menjelaskan, keluarga Novera akan mendapatkan santunan risiko kematian khusus sebesar Rp275.000.000 dan tabungan asuransi sebesar Rp11.031.100. Untuk pengembalian TWP AD sebesar Rp10.933.900.

Sedangkan untuk keluarga Almarhum Sugiarto akan mendapatkan santunan sebesar Rp275.000.000, beasiswa untuk putranya sebesar Rp30.000.000 dan tabungan sebesar Rp21.928.600. Sedang santunan perawatan jenazah masing-masing akan mendapatkan Rp7.500.000 yang akan diserahkan oleh kas Gartap.

“Sehingga secara keseluruhan yang akan diterima oleh ahli waris PNS Almarhumah Novera sebesar Rp304.465.000 dan keluarga Almarhum Sugiarto sebesar Rp347.009.900,” jelas Heri.

TERKINI
Richie Sambora Harus Berlutut ke Jon Bon Jovi agar Livin` on a Prayer Dimasukkan ke Album Lagi Bucin, Dua Lipa Peluk Mesra Callum Turner di Jalanan Berkarier Sejak Muda, Anne Hathaway Sering Alami Stres Kronis Gara-gara Tuntutan Pelecehan Seksual, Lady Gaga Batalkan Pesta Lajang Adiknya