Mbappe Kemahalan, Real Madrid Jadikan Haaland Opsi Kedua

Selasa, 25/02/2020 07:30 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Penyerang asal Norwegia, Erling Haaland telah mengejutkan dunia sejak bergabung dengan Borussia Dortmund pada Januari.

Sejak bergabung pada Januari, Haaland telah mencetak 12 gol dalam delapan penampilan sebagai pemain Dortmund.

Penampilan memukau tersebut membuat raksasa Spanyol Real Madrid dikabarkan kepincut untuk mendatangkan Haaland ke Santiago Bernabeau.

Dilansir Marca, Haaland dianggap bisa menjadi alternatif yang lebih murah untuk Los Blancos daripada bintang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe, yang dinilai memiliki harga mahal.

Mbappe telah lama dikaitkan dengan kepindahan ke Madrid, di mana Zinedine Zidane adalah pengagum berat sesama Prancis.

Namun, Haaland yang kini berusia 19 tahun telah muncul sebagai opsi untuk Madrid, meski klausul rilisnya mencapai € 75 juta (Rp1,3 Triliun) yang ditetapkan untuk tahun depan. 

TERKINI
Selalu Spektakuler, Zendaya Masih Bingung Pakai Gaun Apa di Met Gala 2024 Pendapatannya Jauh Beda dengan Taylor Swift, Travis Kelce Disebut Miskin Emily Blunt Puji Taylor Swift Bisa Membangkitkan Kepercayaan Diri Putri Sulungnya Suka Berkencan dengan `Berondong`, Cher Ungkap Pria Seusianya Sudah Banyak yang Mati