Prittttt...Jakarta Malam Ini Car Free Night

Senin, 31/12/2018 17:20 WIB

Jakarta- Pemprov DKI Jakarta akan menggelar Car Free Night (CFN) di kawasan Sudirman – Thamrin, dalam rangka menyambut pergantian tahun. Selama penyelenggaraan CFN, kawasan tersebut DItutup bagi kendaraan roda dua, acara akan dilgelar sore nanti.
Pengalihan arus lalu lintas akan dimulai pukul 17.00 WIB sampai dengan kegiatan selesai," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto, Senin (31/12).

Selain CFN, pesta pergantian tahun juga akan disemarakan dengan kegiatan nikah massal hingga doa bersama untuk korban tsunami di Selat Sunda. Tidak lupa juga ada panggung hiburan hingga kuliner khas Jakarta ikut memeriahkan malam tahun baru.

Masyarakat yang akan menikmati perayaan tahun baru di sepanjang lokasi diimbau untuk datang lebih awal. Pemprov DKI telah menyediakan pelataran parkir bagi masyarakat yang membawa kendaraan.

"Kantong parkir ada di kawasan IRTI, Lapangan Banteng, Masjid Istiqlal, dan gedung-gedung sepanjang Sudirman Thamrin dan GBK," ujarnya.

TERKINI
Zayn Malik Gugup Gelar Konser Solo Pertama Kali Sejak Keluar dari One Direction Gosip Perceraian dengan Ben Affleck, Jennifer Lopez Semangat Latihan Tari Jelang Konser Karpet Merah Festival Film Cannes 2024, Selena Gomez Tampil Glamor dengan Gaun Monokrom Kejutan Eras Tour Ke-89 di Swedia, Taylor Swift Bawakan Tiga Lagu dari Album `1989`