Siapa Bilang Jadi Vegetarian itu Berat? Ini Caranya

Kamis, 04/10/2018 07:30 WIB

Jakarta - Menerapkan gaya hidup sehat vegan atau vegetarian merupakan salah satu pilihan untuk hidup lebih sehat dan lebih ethical.

Menurut Presiden of Vegan Society Indonesia Dr Susianto, perbedaan antara istilah Vegetarian dan Vegan adalah Vegetarian tidak memakan segala jenis daging yang berasal dari hewan, namun masih memakan turunannya seperti susu, telur dan olahannya.

"Sementara Vegan, sama sekali tidak memakan daging ataupun turunan dari hewan. Bahkan beberapa memilih menjadi Vegan dengan alasan ethical, biasanya sama sekali tidak menggunakan benda atau kosmetik yang mengandung unsur hewan," papar Susianto saat ditemui di Jakarta, Selasa (2/9).

Gaya hidup vegetarian, menurut Founder of World Vegan Organized ini lebih simpel dari pada orang yang mengonsumsi protein hewani. "Salah satu yang banyak gizinya dan mudah didapat ialah tempe yang berbahan baku kedelai, kandungan gizinya bahkan lebih dari daging," ucapnya.

Tak hanya lebih banyak gizinya, cara mengolah, mendapatkannya dan harganya juga lebih terjangkau. "Jadi kembali ke habit sih, biasa makan protein daging jadi sekali engga merasa lemas. Padahal itu hanya sugesti," imbuhnya.

Jadi kenapa tidak menjadi vegetarian.

TERKINI
Selalu Spektakuler, Zendaya Masih Bingung Pakai Gaun Apa di Met Gala 2024 Pendapatannya Jauh Beda dengan Taylor Swift, Travis Kelce Disebut Miskin Emily Blunt Puji Taylor Swift Bisa Membangkitkan Kepercayaan Diri Putri Sulungnya Suka Berkencan dengan `Berondong`, Cher Ungkap Pria Seusianya Sudah Banyak yang Mati