Cak Imin: Target PKB Cuma Satu, Wapres!

Rabu, 01/08/2018 17:01 WIB

Jakarta – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar belum mengendurkan targetnya dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Pada Rabu (1/8), Cak Imin sapaan Muhaimin menegaskan PKB masih tetap membidik posisi calon wakil presiden, mendampingi petahana Joko Widodo.

PKB targetnya cuma satu, wapres. Harus optimistis untuk itu,” tegas Cak Imin usai memberikan penghargaan kepada pahlawan kemanusiaan, di Gedung Joeang 45, Menteng, Jakarta Pusat.

Hingga hari ini (1/8), Cak Imin menyampaikan belum ada bocoran terkait nama cawapres, atau upaya pengurucutan pada nama tertentu.

Kendati demikian, dia bersama bersama seluruh ketua umum parpol koalisi tetap berkomitmen menyerahkan urusan itu kepada Jokowi.

“Belum. Sampai hari ini belum ada satu pun yang diputuskan. Tidak ada pengerucutan juga, masih cair,” jelas Wakil Ketua MPR RI tersebut.

Dalam kesempatan tersebut Cak Imin juga menyatakan siap loyal dengan partai manapun demi mengeratkan koalisi Jokowi. Terutama jika politisi berjuluk Panglima Santri itu terpilih sebagai cawapres.

“Saya siap berkartu ganda dengan partai lainnya. Artinya, saya siap loyal pada PDIP, siap loyal pada Golkar, dan siap loyal pada partai koalisi. Jadi loyalitas saya menjadi ke semua partai,” demikian ujarnya.

TERKINI
Netanyahu Pertimbangkan Risiko Serangan Rafah karena Hadapi Dilema Penyanderaan Thailand akan Rekriminalisasi Ganja, Perdana Menteri Janji Bersikap Keras terhadap Narkoba Gerakan Mahasiswa Indonesia Bisa Lahirkan Kesadaran Global bagi Kemerdekaan Palestina Berkali-kali Mengungsi, Warga Gaza Cari Tempat Aman Sebelum Serangan Israel di Rafah