Turki Hibahkan Rp134 Miliar untuk Palestina

Kamis, 14/12/2017 18:05 WIB

Ankara - Turki akan menghibahkan dana sekitar USD10 juta atau Rp134 miliar  untuk mendukung pembangunan sosial dan ekonomi serta memenuhi kebutuhan mendesak Palestina.

Menurut Surat Kabar Resmi Turki, "Persetujuan Hibah antara Pemerintah Republik Turki dan Pemerintah Negara Palestina" akan mulai berlaku pada Kamis.

Menurut Anadolu, Kamis (14/12), hibah tersebut merupakan bagian dari kesepakatan antara Turki dan Palestina sebelumnya.

Pemerintah Palestina akan menggunakan dana tersebut untuk mendukung pembangunan sosial dan ekonomi serta memenuhi kebutuhan mendesak yang dapat terjadi, juga untuk pengembangan pendanaan anggaran dan kapasitas kelembagaan.

Hal ini terjadi, setelah Presiden Amerika Serikat secara resmi mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel pada Rabu (6/12). Selain itu, ia juga memerintahkan untuk memindahkan kedutaannya ke wilayah tersebut.

Keyword : Turki Palestina

TERKINI
Getafe Berburu Pemain Alternatif Pengganti Greenwood Antisipasi Musim Kemarau, Jakarta Siapkan Kabut Air Samai Catatan Kaka, Pulisic Bersyukur Dibeli Milan PPP Siap Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran