Zulkifli Hasan: Dukung PT DI, Gunakan Pesawat Buatan Negeri Sendiri

Senin, 11/12/2017 19:59 WIB

Bandung - Indonesia negara kepulauan, penerbangan menjadi industri strategis yang menghubungkan satu daerah dengan daerah lainnya. Hal tersebut diungkapkan Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan dalam kunjungan kerja ke PT Dirgantara Indonesia (PTDI) di Bandung pada Senin (11/12).

Untuk itu Zulkifli menegaskan perlunya dukungan untuk mengembangkan industri penerbangan Tanah Air. Menurutnya, pemerintah harus memberi perhatian dan keberpihakan khusus pada industri stategis ini.

"Kita semua harus mendukung industri penerbangan strategis dalam negeri, agar bisa bersaing dan menghasilkan produk berkualitas," kata Zulkifli.

Sebagai bentuk dukungan nyata, Zulkifli mengatakan bahwa pemerintah harus memanfaatkan pesawat buatan PTDI. Ia menambahkan bawa TNI, Polri, dan BUMN harus menjadi konsumen dari PTDI.

"Penerbangan-penerbangan jarak pendek, sebaiknya juga memanfaatkan pesawat hasil Dirgantara Indonesia, tidak harus selalu memakai produk luar negeri,"ujarnya

Pada kunjungan kerja ke PTDI, Zulkifli bersama rombongan pimpinan MPR, juga berkesempatan melihat dari dekat hanggar perakitan dan perawatan pesawat. Di sana ia juga melihat langsung perawatan N219, pesawat terbaru PTDI yang keseluruhannya dibuat oleh putra-putri Indonesia.

Keyword : Warta MPR

TERKINI
Selalu Spektakuler, Zendaya Masih Bingung Pakai Gaun Apa di Met Gala 2024 Pendapatannya Jauh Beda dengan Taylor Swift, Travis Kelce Disebut Miskin Emily Blunt Puji Taylor Swift Bisa Membangkitkan Kepercayaan Diri Putri Sulungnya Suka Berkencan dengan `Berondong`, Cher Ungkap Pria Seusianya Sudah Banyak yang Mati