Kata Fahri, DPR Sudah Manjakan Presiden Jokowi

Jum'at, 17/11/2017 19:42 WIB

Jakarta - DPR dibawah pimpinan Setya Novanto telah memanjakan pemerintahan Presiden Jokowi. Bagaimana tidak, DPR kerap memuluskan setiap kebijakan pemerintahan Jokowi.

Demikian disampaikan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah, di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (17/11). Menurutnya, legislatif sudah memberikan dukungan terhadap kebijakan eksekutif.

"Kita ini sudah memanjakan pemerintah, terutama di bawah kepemimpinan Pak Novanto. Jokowi dibikin manja terus," kata Fahri.

Namun, lanjut Fahri, pemerintah seolah tidak peduli dengan sejumlah peristiwa yang sedang terjadi antar lembaga negara. Padahal, DPR sudah memberikan dukungan atas kebijakan pemerintah.

"Minta tax amnesty dikasih, minta ini dikasih, APBN dimudahkan, semua dimudahkan. Tapi diluar sana ribut, presidennya bilang ngga mau ikut campur. Negara jadi negara preman gini gimana," tegasnya.

Hal itu menanggapi desakan pergantian kursi Ketua DPR dari Setya Novanto. Menurut Fahri, saat ini tidak ada masalah dengan kinerja DPR dibawah pimpinan Novanto.

"Kita ikut UU saja, supaya jangan ramai negara ini. DPR itu ngga pernah ada masalah, masalahnya sebelah sana," tegasnya.

TERKINI
Richie Sambora Harus Berlutut ke Jon Bon Jovi agar Livin` on a Prayer Dimasukkan ke Album Lagi Bucin, Dua Lipa Peluk Mesra Callum Turner di Jalanan Berkarier Sejak Muda, Anne Hathaway Sering Alami Stres Kronis Gara-gara Tuntutan Pelecehan Seksual, Lady Gaga Batalkan Pesta Lajang Adiknya