PAN: Pemerintah jangan Pentingkan Asing

Rabu, 15/11/2017 19:49 WIB

Jakarta - Pemerintahan Presiden Jokowi diminta tidak mengutamakan kepentingan asing ketimbang bangsa sendiri. Hal itu terkait rencana pemerintah mengalihkan pengelolaan sejumlah perusahaan BUMN kepada asing.

Permintaan itu disampaikan Sekretaris Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) di DPR Yandri Susanto, dalam pembukaan sidang Paripurna DPR, di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (15/11).

Kata Yandri, pemerintah sebaiknya mengurungkan niatnya untuk mengalihkan pengelolaan perusahaan BUMN kepada asing. "Sebaiknya pemerintah membatalkan. Rencana pemerintah itu pasti bertentangan dengan UU. Jangan pemerintah ini mementingkan asing," kata Yandri.

Rencananya, kata Yandri, pemerintah akan mengalihkan pengelolaan sejumlah perusahaan BUMN, yakni Bandara Kualanamau, Bandara lombok dan beberapa pelabuhan di tanah air.

Kebijakan tersebut, tegas Yandri, sama saja dengan mengabaikan anak negeri dengan langsung memberikan kepada pihak asing. Dimana, pemerintah seolah tidak percaya kepada anak bangsa.

"Kami minta pemerintah membatalkan kebijakan ini dan memberikan kesempatan kepada anak bangsa untuk mengelola perusahaan BUMN," tegasnya.

TERKINI
Baru Hadir Pertama Kali di Met Gala 2024, Bintang Baywatch Pamela Anderson Tampil Polos Met Gala 2024, Sarah Jessica Parker Tampil dengan Ciri Khasnya Headpiece Unik Jadi Ketua Met Gala 2024, Zendaya Beri Penampilan Dramatis dengan Gaun Merak Met Gala 2024, Inilah Penampilan Kecantikan Putri Tidur ala Kendall Jenner