Marquez Persiapkan Kemungkinan Apapun di di Motegi

Sabtu, 14/10/2017 07:58 WIB

Jakarta - Menjelang balapan di sirkuit Motegi Jepang, Minggu (15/10) mendatang, pebalap Repsol Honda Marc Marquez siap menerima segala kemungkinan bakal terjadi.

Menurutnya, apapun hasil akhir nanti di Jepang bakal diterima dengan lapang dada oleh rider asal Spanyol tersebut. Pasalnya, ia sudah mempersiapkan segalanya baik kondisi kotor maupun kesiapan diri menghadapi sirkuit yang sangat menantang.

"Anda tak pernah tahu, jadi Anda hanya perlu bekerja sesuai kemampuan Anda dan mencoba menemukan basis terbaik untuk melihat bagaimana hasil akhir nanti," ungkap Marquez dilansir Crash.net.

"Tahun ini kami tiba setelah balapan yang bagus di Misano dan balapan yang bagus di Aragon tapi bagaimanapun, Anda tidak pernah tau disini (Motegi)," tambahnya.

Pebalap 24 tahun itu menambahkan, kemenangan musim lalu di sirkuit Motegi bisa menjadi modal berharga untuk meraih hasil maksimal di seri balapan nanti.

"Kenangan terakhir di Motegi luar biasa karena kami memenangkan perlombaan dan kejuaraan menjadi milik Honda, itu sangat hebat," ujar Marquez.

Saat ini Marquez memimpin klasemen sementara MotoGP dengan raihan 224 poin, unggul 16 angka dari Andrea Dovizioso di posisi kedua.

 

 

TERKINI
`Sleeping Beauties: Reawakening Fashion` Jadi Tema Met Gala 2024, Apa Maknanya? Madonna Pecahkan Rekor Gelar Pesta Dansa yang Dihadiri 1,6 Juta Penggemar Sederet Selebriti Gelar Afterparty Met Gala 2024, Usher hingga Beyonce! Kini Bertubuh Langsing, Kelly Osbourne Bantah Pakai Ozempic