Film Wonder Woman Terbaru Dilarang di Lebanon

Kamis, 01/06/2017 05:08 WIB

Lebanon - Kementerian Dalam Negeri Lebanon mengeluarkan perintah untuk melarang film wonder woman terbaru,  karena pemeran utamanya, Gal Gadot adalah seorang warga Israel. Larangan itu lantaran Gal memerankan putri Amazon Diana merupakan  mantan tentara Israel selama dua tahun.

Wanita 32 tahun pernah menjadi tentara  saat berusia 20 tahun dan telah menjadi pendukung kebijakan militer Israel dan mengkritik Hamas melalui akun-akun media sosial pribadinya seperti Facebook dan instagram.

Tak hanya itu, larangan itu juga dipicu karena adanya undang-undang Lebanon yang secara resmi memboikot produk-produk Israel dan melarang warga Lebanon untuk bepergian atau berhubungan dengan orang-orang Israel.

Kedua negara tersebut memang telah lama bersiteru, puncaknya di tahun 2006 Israel menghancurkan infrastruktur Lebanon dan menyebabkan ratusan orang tewas.   

Dilansir dari Sky News, Film Wonder Woman akan tampil perdana di sebagian besar bioskop utama Beirut pada Rabu malam. Namun rencana kemungkinan gagal akibat larangan tersebut.

TERKINI
RUPST Antam Tebar Dividen Rp3,07 Triliun Dekranas Akan Ramaikan HUT ke-44 dengan Ratusan Booth dan Kirab Budaya Libur Panjang, KCIC Sediakan 28 Ribu Kursi Kereta Cepat per Hari Menggugat Legitimasi Pelantikan Putin, Komunitas International Bersuara