CEO Pledis Turun Tangan Jaga Artisnya, Karena Ancaman Seksual

Kamis, 20/04/2017 08:25 WIB

Jakarta - CEO Pledis Entertainment yang membawahi girlband Pristin memilih untuk turun tangan langsung setelah artisnya mendapat ancaman pelecehan seksual dari salah satu fansnya.

Seorang pria secara terus menerus memposting konten dan komentar pelecehan seksual terhadap salah satu member PRISTIN yakni Kulkyung setelah ia berhasil memenangkan tiket untuk menghadiri acara fansign grup idol itu.

Ketika semakin mendekati hari-h si pria sekali lagi memposting komentar yang melecehkan dan menaytakan akan membawa buku sektchbook untuk menyatakan cintanya pada Kulkyung. Karena bentuk kekagumannya dianggap tidak senonoh dan berbahaya, banyak netizen yang mengharapkan agar Pledis melarnag si pria untuk datang ke acara fansign itu.

Namun label menyatakan bahwa mereka tidak bisa semena-mena membatalkan tiket kemenangan pria itu, maka untuk memastikan keamanan member PRISTIN, CEO Pledis secara pribadi memutuskan untuk hadir untuk menjaga para member secara langsung.

Jadi ketika fans pria itu muncul dengan membawa sketchbook, staf langsung bergerak cepat mengambilnya dan segera menyingkirkannya, agar para member tidak melihat konten seksual di dalamnya.

Banyak netizen yang memuji Pledis Entertainment beserta para stafnya yang dianggap cepat tanggap dalam mengatasi situasi berbahaya tersebut.

TERKINI
Netanyahu Pertimbangkan Risiko Serangan Rafah karena Hadapi Dilema Penyanderaan Thailand akan Rekriminalisasi Ganja, Perdana Menteri Janji Bersikap Keras terhadap Narkoba Gerakan Mahasiswa Indonesia Bisa Lahirkan Kesadaran Global bagi Kemerdekaan Palestina Berkali-kali Mengungsi, Warga Gaza Cari Tempat Aman Sebelum Serangan Israel di Rafah