Politikus PDIP Imbau Jokowi Blusukan ke Lapas

Senin, 10/04/2017 16:43 WIB

Jakarta - Politikus PDI Perjuangan (PDIP) Junimart Girsang mengimbau agar Presiden Jokowi melakukan blusukan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas).

Junimart menyarankan, agar Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly sebaiknya mengajak Presiden Jokowi dan Menteri Keuangan Sri Mulyani untuk melakukan kunjungan ke rumah tahanan.

"Tolong pak menteri mengimbau pak presiden dan menteri keuangan itu kunkerlah sekali-kali ke Lapas sana, biar mereka juga tahu dan lihat. Jadi jangan ke pasar dan mall saja," kata Junimart, saat rapat kerja dengan Menkumham, di Gedung DPR, Jakarta, Senin (10/4).

Kata Junimart, Presiden Jokowi perlu mengetahui situasi dan kondisi narapidana yang berada di Lapas. Sebab, kondisi Lapas yang ada saat ini tidak layak disebut sebagai tempat pembinaan para narapidana.

"Supaya mereka juga hatinya bisa kembali hidup `oh begini toh di dalam`, menyedihkan pak, mengharukan, kalau mengerikan sudah pasti," tegasnya Anggota Komisi III DPR itu.

TERKINI
Kerusakan Saraf di Punggung, Britney Spears Harus Terapi Akupunktur Setiap Hari Komisi XI Nilai Kenaikan BI-Rate Antisipasi Pelemahan Rupiah Komisi III Tinjau Kinerja Penanganan Kasus Anggaran Mitra Kerja di Lampung Kolabs di Lagu `Florida!!!`, Florence Welch Puji Taylor Swift Membumi di Tengah Ketenarannya