70 Rudal AS Mendarat di Suriah Pagi Ini

Jum'at, 07/04/2017 09:09 WIB

Homs - Amerika Serikat (AS) menembakkan 70 rudal jenis Tomahawk ke Suriah pagi ini, Kamis (7/4). Serangan tersebut disebut-sebut sebagai respon atas dugaan peggunaan senjata kimia di kota Khan Seikhoun, yang menewaskan 80 orang, pada Selasa 4 April lalu.

Pejabat Pentagon mengatakan 70 rudal telah ditembakkan dari kapal Angkatan Laut di Mediterania Timur menuju pangkalan udara Suriah di Homs. Serangan itu  terjadi setelah Presiden AS, Donald Trump memperingatkan Suriah pasca serangan kimia yang dituduhkan kepada Assad.

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri AS Rex Tillerson mengatakan pemimpin Suriah Bashar al-Assad seharusnya tidak ikut campur dalam menentukan masa depan warganya. Komentar Tillerson ini diketahui mengisyaratkan pergeseran dalam kebijakan pemerintah baru AS.

TERKINI
Trump Disebut-sebut akan Calonkan Nikki Haley sebagai Wakil Presiden Canary Mission, Situs pro-Israel Tuduh Mahasiswa pro-Palestina Dukung Terorisme Netanyahu Sebut Negara Teluk dapat Terlibat dalam Pemerintahan di Gaza, UEA Mengecam AS Sebut Penggunaan Senjata oleh Israel Mungkin Melanggar Hukum Internasional