Sikat Italia, Uruguay Juara Piala Dunia U-20

Senin, 12/06/2023 14:35 WIB

La Plata, Jurnas.com - Piala Dunia U-20 yang berlangsung di Argentina sukses lahirkan juara baru yaitu Uruguay. La Celeste Olimpica mengangkat trofi usai mengalahkan Italia di partai puncak di Estadio Ciudad de La Plata, Argentina, Senin (12/6/2023) pagi WIB.

Uruguay tampil dominan sepanjang 2x45 menit. Skuad asuhan Marcelo Broli itu melepaskan 15 tembakan (4 on target) berbanding 3 percobaan milik Italia.

Meski begitu, Uruguay kesulitan membongkar pertahanan Italia pada babak pertama. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Kebuntuan pecah di babak kedua, tepatnya memasuki menit ke-86. Luciano Rodriguez mencetak gol untuk Uruguay.

Rodriguez menanduk masuk bola umpan lambung Alan Matturro di kotak penalti. Skor 1-0 untuk Uruguay menjadi hasil akhir pertandingan.

Kemenangan ini memastikan Uruguay menjadi kampiun Piala Dunia U-20 2023. La Celeste Olimpica untuk pertama kalinya memenangkan kompetisi tersebut setelah sebelumnya menjadi runner-up pada 1997 dan 2013.

Italia U-20 harus puas menjadi runner-up dan menjadi torehan terbaik setelah meraih medali perunggu pada 2017.

Podium ketiga Piala Dunia U-20 2023 ditempati Israel usai mengalahkan Korea Selatan 3-1.

Susunan Pemain

Uruguay U-20: Randall Rodriguez; Fabricio BAdaracco, Rodrigo Chagas, Franco Gonzalez, Juan Cruz, Luciano Rodriguez, Damian Garcia, Facundo Gonzalez, Juan Sebastian Graf, Alan Matturro, Anderson Durate.

Italia U-20: Sebastiano Desplanches; Matteo Prati, Daniele Ghilardi, Samuel Giovane, Cesare Casadei, Giuseppe Ambrosino, Simone Pafundi, Gabriele Guarino, Giacomo Faticanti, Riccardo Turricchia, Tommaso Baldanzi.

Daftar Juara Piala Dunia U-20
1. Argentina: 6 kali (1979, 1995, 1997, 2001, 2005, 2007)
2. Brasil: 5 kali (1983, 1985, 1993, 2003, 2011)
3. Portugal: 2 kali (1989, 1991)
4. Serbia: 2 kali (1987, 2015)
5. Ghana: 1 kali (2009)
6. Spanyol: 1 kali (1999)
7. Rusia: 1 kali (1977)
8. Jerman: 1 kali (1981)
9. Inggris: 1 kali (2017)
10. Prancis: 1 kali (2013)
11. Ukraina: 1 kali (2019)
12. Uruguay: 1 kali (2023).

TERKINI
Tak Sabar Menanti Anak Pertama, Hailey Bieber Pamer Baby Bump Terbaru Banyak Yang Terpendam, Penyanyi Comatra Keluarkan di Single Ketiga Piece of My Heart Cynthia Erivo dan Ariana Grande Menangis, Tonton Teaser Wicked: Part 1 Set Eras Tour Baru, Taylor Swift Ajukan Merek Dagang untuk `Female Rage: The Musical`