Ketua MPR Apresiasi Penambahan Quota Haji

Kamis, 12/01/2017 20:17 WIB

Jakarta - Ketua MPR Zulkifli Hasan menyambut baik atas penambahan quota haji oleh pemerintahan Arab Saudi pada tahun 2017 yang bertambah 52.200 jamaah.

Menurutnya, penambahan quota haji itu patut diapresiasi, meski masih jauh dari harapan Indonesia. "Penambahan quota haji kepada jamaah Indonesia perlu kita apresiasi walau itu masih jauh dari yang kita perlukan," kata Zulkifli, di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (12/1).

Meski demikian, kata Zulkifli, penambahan itu tetap perlu disyukuri dan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Arab Saudi. Menurutnya, quota jemaah haji untuk Indonesia idealnya hingga satu persen dari jumlah penduduknya.

Penambahan quota haji, lanjut Zulkifli, bisa menimbulkan masalah dalam soal pelayanan. Namun, hal itu tergantung kesiapan dari pemerintah. "Tinggal bagaimana nanti pemerintah mengatasi," tuturnya.

TERKINI
Banyak yang Menduga Kelly Clarkson Pakai Ozempic agar Langsing Jon Bon Jovi Ungkap Hubungan Istimewa, Ini Reaksi Shania Twain Ini Bahayanya Menambahkan Garam Meja ke Dalam Makanan Gelar Eras Tour Ke-87, Taylor Swift Dapat Dukungan dari Travis Kelce dan Gigi Hadid