Akhir Pekan, IHSG Berakhir Menghijau

Jum'at, 10/09/2021 17:32 WIB

Jakarta, Jurnas.com - Penutupan perdagangan di akhir pekan, Jumat (10/9/2021), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir menghijau.

IHSG ditutup naik 26,65 poin atau 0,44 persen ke 6.094.

Sebanyak 272 saham menguat, 237 saham melemah, dan 148 saham stagnan.

Transaksi perdagangan mencapai Rp11,31 triliun dari 24,99 miliar lembar saham yang diperdagangkan.

Kumpulan saham unggulan dalam indeks LQ45 turun 1,64 poin atau 0,19 persen ke 870,20.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Allo Bank Indonesia Tbk (BBHI) naik Rp560 atau 24,67 persen ke Rp2.830, saham PT Surya Biru Murni Acetylene Tbk (SBMA) naik Rp74 atau 24,50 persen ke Rp376, dan saham PT Ginting Jaya Energi Tbk (WOWS) naik Rp8 atau 16,00 persen ke Rp58.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Cahayaputra Asa Keramik Tbk (CAKK) turun Rp6 atau 6,98 persen ke Rp80, saham PT Indo Oil Perkasa Tbk (OILS) turun Rp45 atau 6,87 persen ke Rp610, dan saham PT Djasa Ubersakti Tbk (PTDU) turun Rp28 atau 6,86 persen ke Rp380.

TERKINI
Richie Sambora Harus Berlutut ke Jon Bon Jovi agar Livin` on a Prayer Dimasukkan ke Album Lagi Bucin, Dua Lipa Peluk Mesra Callum Turner di Jalanan Berkarier Sejak Muda, Anne Hathaway Sering Alami Stres Kronis Gara-gara Tuntutan Pelecehan Seksual, Lady Gaga Batalkan Pesta Lajang Adiknya