https://www.jurnas.com/images/img/conf-Jurnas_11.jpg
Beranda News Ekonomi Ototekno Gaya Hidup Hiburan Olahraga Humanika Warta MPR Kabar Desa Terkini

Jose Mourinho Jadi Pelatih Tottenham Hotspur

| Rabu, 20/11/2019 17:49 WIB

Tottenham Hotspur menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih kepala baru mereka Pelatih Manchester United, Jose Mourinho (Foto: Sky)

Jakarta, Jurnas.com - Tottenham Hotspur menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih kepala baru mereka, dengan pemain Portugal itu menandatangani kontrak tiga setengah tahun.

Berita ini muncul setelah Mauricio Pochettino diberhentikan pada Selasa malam.

Mourinho akan memimpin klub ketiganya di Liga Premier, menyusul dua musim bersama Chelsea dan dua setengah tahun sebagai manajer Manchester United.

Baca juga :
Tegas! Spurs Takkan Jual Harry Kane ke Klub Inggris

"Merekrut Jose, kami memiliki salah satu manajer sepakbola paling sukses," kata Daniel Levy, ketua Tottenham dilansir Marca.

"Dia memiliki banyak pengalaman, dapat menginspirasi tim dan merupakan ahli taktik yang hebat. Dia telah memenangkan penghargaan di setiap klub yang dia latih," tambahnya.

Baca juga :
Mourinho Masih Sakit Hati Pernah Dipecat Spurs

"Kami percaya dia akan membawa energi dan kepercayaan ke ruang ganti."

Pochettino, sementara itu pergi setelah lima tahun dan 293 pertandingan, sementara ia memimpin Spurs ke final Liga Champions musim lalu.

Baca juga :
Arsenal dan Spurs Terdepan Dapatkan James Maddison


()
KEYWORD :

Jose Mourinho Tottenham Hotspur