Jum'at, 26/04/2024 06:08 WIB

Luar Negeri

Ironis, Truk Angkut Imigran Ilegal Alami Dehidrasi

Hampir separuh imigran, 55 orang di antaranya adalah anak-anak di bawah umur, menderita dehidrasi.

Meksiko - Sebuah truk melintas bagian selatan negara Tabasco dan terdengar suara teriakan minta tolong dan suara anak-anak menangis. Kepolisian otoritas Meksiko langsung melakukan pengejaran dan menghentikannya. Ternyata, dalam truk itu membawa 121 imigran asal Amerika Tengah untuk dikirim ke Amerika Serikat secara ilegal.

Para imigran itu ditemukan setelah polisi yang ada di sebuah pos pemeriksaan di bagian selatan negara bagian Tabasco.  Hampir separuh imigran, 55 orang di antaranya adalah anak-anak di bawah umur, menderita dehidrasi. Sebagian besar berasal dari Honduras, Guatemala, El Salvador atau Ekuador.

Para imigran telah membayar hingga 5.000 dollar AS atau sekitar Rp65 juta agar bisa keluar dari Meksiko menuju ke perbatasan AS. Diberitakan BBC, sopir truk ditangkap dan aparat Meksiko mengatakan bahwa sopir truk tersebut telah ditangkap.

Dalam beberapa tahun terakhir, para penyelundup manusia yang menggunakan truk untuk mengangkut imigran melalui Meksiko semakin meningkat.

Setiap tahun, puluhan ribu orang memasuki Meksiko secara ilegal dengan tujuan mencapai Amerika Serikat dan perjalanan itu sangat berbahaya.

Dalam sembilan bulan pertama di tahun 2016 saja, Meksiko dan Amerika Serikat telah mendeportasi lebih dari 55.000 orang dari Honduras.

KEYWORD :

Imigran Anak Mexico




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :