Jum'at, 26/04/2024 01:48 WIB

BCA Sumbangkan 100.000 Masker untuk Tiga Wilayah Ini

 Bagi wilayah Jawa Timur, BCA menyerahkan 50.000 masker untuk masyarakat Surabaya dan Sidoarjo

Menara BCA di Thamrin (Istimewa)

Surabaya, Jurnas.com - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) melalui program CSR Bakti BCA mendukung program Gerakan Pakai Masker (GPM) dengan menyumbangkan 100.000 masker kepada masyarakat Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Bagi wilayah Jawa Timur, BCA menyerahkan 50.000 masker untuk masyarakat Surabaya dan Sidoarjo. Bantuan untuk kota Surabaya ditambah dengan surgical mask sebanyak 10.000 buah untuk tenaga kesehatan.

Sementara untuk Sidoarjo BCA juga menyumbangkan APD coverall sebanyak 500 buah dan surgical mask untuk tenaga kesehatan sebanyak 5.000 buah.

BCA dalam keterangan resminya menyebutkan, penggunaan masker merupakan langkah pertama yang dapat dilakukan oleh setiap orang dalam rangka memutus rantai penyebaran pandemi Covid-19. Menggunakan masker artinya dapat melindungi saluran pernapasan dari penularan virus yang menyebar melalui percikan atau droplet, micro-droplet, dan aerosol.

"Sayangnya, masih ada sebagian masyarakat yang belum aware mengenai pentingnya penggunaan masker di tengah situasi pandemi Covid-19. Oleh sebab itu, kami mendukung gerakan ini untuk memberikan edukasi secara mendalam kepada masyarakat mengenai pentingnya menggunakan masker dengan tepat di masa pandemi Covid-19 saat ini," ucap Kepala Kantor Wilayah III BCA Frengky Chandra Kusuma, Minggu (23/8/2020).

Atas dukungan BCA tersebut, Ketua Umum GPM Sigit Pramono, selaku inisiator kegiatan Gerakan Pakai Masker mengatakan, kerja sama dengan BCA ini adalah sebuah upaya yang dilakukan secara gotong royong dan berkolaborasi. Ada sekitar 9.200 pengelola pasar rakyat yang mencakup 7 juta lebih pedagang pasar dan puluhan juta pembeli atau konsumen pasar.

"Untuk itu, kami membuka kerja sama dengan berbagai pihak karena jumlah pasar untuk dilakukan penyuluhan sangat besar jumlahnya," katanya.

Sementara itu, Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pasar Indonesia (Asparindo) Yohanes Joko Setyanto menyatakan dukungan pemberian masker kain oleh BCA dan program penyuluhan oleh GPM ini akan sangat mendukung upaya bersama dalam mencegah penyebaran virus di pasar tradisional dan menjaga kegiatan ekonomi di pasar tetap dapat berjalan.

Selain memberikan bantuan berupa masker, dukungan BCA dalam program GPM juga diwujudnyatakan melalui edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menggunakan, serta mencuci masker untuk memastikan kebersihannya.

Kegiatan ini dilakukan melalui beberapa saluran, di antaranya talkshow di daerah sebaran masker, memberikan brosur edukasi penggunaan masker serta anjuran mencuci masker, juga mempublikasikan video edukasi di kantor pusat dan kantor cabang BCA yang tersebar di Tanah Air.

 

KEYWORD :

BCA Covid-19 Masker Jawa Timur




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :