Kamis, 25/04/2024 04:40 WIB

Kalah Lagi, Klopp Bantah Liverpool Main Buruk

Menurut Klopp, Liverpool bermain bagus dibandingkan saat kalah 3-0 melawan Watford pekan lalu. Karenanya, dia tidak terlalu khawatir dengan hasil tersebut.

Jurgen Klopp menenangkan para pemain Liverpool (Foto: Reuters)

London, Jurnas.com - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menepis anggapan bahwa timnya bermain buruk, pasca meraih kekalahan atas Chelsea 2-0 yang membuat The Reds tersingkir dari Piala FA pada Rabu (4/3) dini hari.

Menurut Klopp, Liverpool bermain bagus dibandingkan saat kalah 3-0 melawan Watford pekan lalu. Karenanya, dia tidak terlalu khawatir dengan hasil tersebut.

"Dengar, (laga) itu berjalan sangat lama karena kami bertahan dengan luar biasa," kata Klopp dilansir dari Fox Sports Asia.

"Biasanya Anda tidak mendapatkan banyak peluang melawan kami, dan hal-hal seperti ini, tetapi sekarang kami harus mengakui bahwa dalam tiga pertandingan terakhir, kami kebobolan terlalu banyak gol, itu benar," lanjut dia.

"Saya tidak khawatir tentang momentum. Momentum bukanlah sesuatu yang Anda dapatkan sebagai hadiah, Anda harus mendapatkannya untuk mempertahankannya. Kami selalu memiliki kesempatan untuk mendapatkannya kembali," ujar Klopp.

"Ini adalah sepakbola dan kami tidak pernah berpikir itu akan menjadi musim yang mudah, itu akan menjadi periode yang mudah, itu akan menjadi pertandingan yang mudah malam ini. Tidak ada, selalu jelas akan sulit."

"Kami melakukannya dengan sangat baik, tetapi malam ini tidak cukup baik di saat-saat yang menentukan dan itulah yang harus kami terima."

Kepa Arrizabalaga melakukan tiga kali penyelamatan untuk mementahkan peluang Sadio Mane, Divock Origi dan Curtis Jones secara beruntun ketika Chelsea hanya memimpin 1-0.

The Reds kalah 2-0 di Stamford Bridge, ketika Klopp menurunkan Adrian sebagai pengganti kiper pilihan utama Alisson Becker.

Namun satu gol Willian di babak pertama dan Ross Barkley di awal babak kedua memupus harapan Liverpool maju ke babak selanjutnya.

KEYWORD :

Liverpool Jurgen Klopp Piala FA




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :