Kamis, 25/04/2024 23:14 WIB

Cina Hancurkan Tempat Belajar Budha

Tindakan ini dilakukan setelah sebuah perintah dikeluarkan bulan lalu oleh pemerintah setempat untuk mengurangi penghuni Larung Gar sampai setengahnya menjadi 5.000 orang.

Cina- Kelompok Free Tibet yang bermarkas di London  menyatakan telah terjadi penghancuran bangunan dan pengusiran sejumlah orang di salah satu pusat belajar Buddhisme di Tibet sejak Rabu (20/7).

Free Tibet menerbitkan sejumlah foto di Twitter dan video di YouTube yang memperlihatkan bangunan kayu diratakan. Peralatan berat juga kemungkinan dipakai, seperti terlihat dalam sejumlah gambar.

Tindakan ini dilakukan setelah sebuah perintah dikeluarkan bulan lalu oleh pemerintah setempat untuk mengurangi penghuni Larung Gar sampai setengahnya menjadi 5.000 orang. Para pejabat Cina dilaporkan mengutip kekhawatiran yang muncul bahwa tempat tersebut telah menjadi terlalu sesak.

Larung Gar diberitakan sebagai institut Buddhisme Tibet terbesar di dunia. Akademi dan biara tersebut yang didirikan tahun 1980 itu tersebar di pebukitan Sertar, Tibet timur, dan dikunjungi ribuan biarawan Budha pria dan wanita yang ingin belajar. Mereka biasanya tinggal di rumah kayu dan wartawan melaporkan tempat tersebut terus meluas dalam beberapa tahun terakhir. (bbc)

 

KEYWORD :

Tibet Budha




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :