Sabtu, 20/04/2024 14:51 WIB

Tawaran Roma untuk Shaqiri Ditolak Liverpool

Pemain Swiss itu rencananya didapuk sebagai pengganti Nicolo Zaniolo yang dibekap cedera.

Shaqiri berkostum Liverpool

London, Jurnas.com - AS Roma dikabarkan sudah mengajukan tawaran untuk meminjam gelandang Liverpool, Xherdan Shaqiri. Pemain Swiss itu rencananya didapuk sebagai pengganti Nicolo Zaniolo yang dibekap cedera.

Namun menurut keterangan Fabrizio Romano, koresponden sepak bola untuk Sky Sports, The Guardian dan Calciomercato, Liverpool menolak untuk meminjamkan Xhaqiri pada bursa transfer Januari.

"AS Roma hari ini meminta Xherdan Shaqiri dengan status pinjaman sebagai pengganti Zaniolo (dia sekarang cedera). Liverpool menolak untuk meminjamkannya pada Januari. Tidak ada peluang," tulis @FabrizioRomano di Twitter.

Dikutip dari Fox Sports Asia, Shaqiri tiba di Liverpool pada Juli 2018, setelah penampilan apiknya di Piala Dunia Rusia. Dia mencatatkan 30 penampilan di bawah asuhan Jurgen Klopp, di musim 2018-2019, dengan mencetak enam gol dan lima assist.

Seperti diketahui, paruh pertama musim 2019-20 telah selesai, tetapi pemain berusia 28 tahun ini hanya mampu membukukan sepuluh penampilan. Dan dia juga baru mencetak satu gol sepanjang musim ini.

Pada Desember lalu, Xhaqiri dirumorkan bakal meninggalkan klub untuk mencari tantangan baru dan lebih banyak waktu bermain. Tapi klub menolak untuk meminjamkannya ke Roma.

Tampaknya Liverpool telah mengungkapkan keputusan mereka mengenai masa depan Xhaqiri, yang membuatnya harus tinggal di Anfield untuk periode waktu yang jauh lebih lama.

KEYWORD :

Xherdan Shaqiri AS Roma Liverpool




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :