Sabtu, 20/04/2024 20:57 WIB

Direktur Barcelona Akui Harga Neymar Terlalu Mahal

Juara La Liga musim lalu itu sempat melakukan pembicaraan dengan PSG untuk pembelian Neymar di bursa transfer musim dingin, namun negosiasi masih mentah di atas meja.

Neymar Junior

Madrid, Jurnas.com - Direktur Olahraga Barcelona, Eric Abidal, mengakui saat ini klub masih terkendala keuangan untuk memulangkan Neymaar Junior dari Paris Saint-Germain (PSG).

Juara La Liga musim lalu itu sempat melakukan pembicaraan dengan PSG untuk pembelian Neymar di bursa transfer musim dingin, namun negosiasi masih mentah di atas meja.

Sementara bintang Barca, Lionel Messi, yang selama ini punya pengaruh kuat soal kebijakan transfer, masih bersikukuh dengan keinginannya agar klub membeli kembali Neymar.

"Seorang pemain top, yang memiliki filosofi Barca dan yang tampil di level tinggi, akan selalu menjadi pilihan," kata Abidal kepada Mundo Deportivo.

"Kami dapat membuat keputusan di tingkat olahraga tetapi secara keseluruhan masalah keuangan, ada hal-hal yang dapat Anda lakukan dan yang lainnya tidak. Masa depan akan memberi tahu kami," lanjut dia.

"Saya tidak akan mengatakan itu akan menjadi opsi nomor satu, karena musim ini sangat panjang, tetapi jelas itu bisa menjadi pilihan."

Barca menyalakan kembali minat mereka terhadap Neymar, di tengah keinginan klub menemukan pengganti jangka panjang untuk striker tua Luis Suarez.

Pencarian dikatakan telah membawa mereka ke pemain depan Inter yang berperingkat tinggi yakni Lautaro Martinez.

Ditanya tentang pemain berusia 22 tahun itu, Abidal mengatakan, "Dia adalah pemain yang lengkap. Saya pikir dia tampil di level yang hebat. Dia adalah pemain yang kita kenal."

"Ada pemain lain yang juga memiliki banyak kualitas, tapi saya tidak memperhatikan pemain yang bermain setiap akhir pekan, saya melihat yang lain."

KEYWORD :

Barcelona Eric Abidal Neymar Info Transfer




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :