Jum'at, 19/04/2024 13:05 WIB

Benarkah Masyarakat Tidak Percaya Local Beauty Brand?

Banyakan anggapan negatif jika local Beauty brand tidak sesuai ekspektasi dan memiliki kualitas medium membuat para pelaku industri beauty lokal urun bicara. 

Local beauty brand Makin booming belakangan ini (Foto: Ecka Pramita)

Jakarta, Jurnas.com - Sebagai pengguna kosmetik Anda lebih memilih pakai produk apa di luar tentu saja soal kebutuhan dan jenis kulit, lokal atau luar negeri?

Berdasar pilihan di atas, masih banyak stigma masyarakat khususnya para beauty enthusiast jika mereka tidak percaya dengan produk lokal. Bahkan sampai ada fenomena jasa titip produk skincare dari luar, baik Eropa atau Asia Timur.

Hal itu dibenarkan ole Co-founder Rollover Reaction Rollover Indonesia Dinar Amanda dalam sharing session Jakarta x Beauty di Jakarta, Jumat (26/7). Karena anggapan itulah ia ingin menawarkan produk lokal yang berkualitas dan tidak kalah dengan produk luar.

"Kami ingin mengencourage org indo untuk menggunakan produk lokal. Apalagi pengguna skrg lbh kritis dan orang-irang di balik brand bertanggungjawab bahwa produk yg digunakan aman," ucapnya.

Sementara itu Valencia Nathania, selaku brand owner dari Harlette Beauty mengatakan ketidakpercayaan masyarakat justru menjadi lecutan pihaknya untuk memberikan tawaran yang berkualitas dari segala aspek, mulai dari bahan baku sampai packaging.

Terlebih, lanjutnya booming local beauty brand juga bekuk lama ini berkembangnya dan perlahan mulai diterima oleh para beauty enthusiast.

"Kami mengharapkan support utk memajukan local beauty brand jadi drive untuk terus berkembang. Sebagai brand lokal kita juga punya harapan untuk bisa mencapai goals Dari ocal brand jadi global brand," ucapnya.

Sebagai informasi, Jakarta X Beauty adalah acara tahunan Female Daily Network yang bertujuan untuk mengumpulkan semua stakeholders di dunia beauty dan mempertemukan brands dengan konsumen dan calon konsumennya.

Di Jakarta X Beauty2019 terdapat lebih dari 120 brands yang ikut serta, sekitar 80 beauty influencers dan Makeup Artists, 13 Beauty Classes, lebih dari 40 Beauty Talkshow dan belasan ribu beauty enthusiast.

 

KEYWORD :

Local Brand Local Beauty Produk Lokal




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :