Selasa, 16/04/2024 11:37 WIB

Trump Undang Kim Jong Un Jabat Tangan di Perbatasan

Trump yang saat ini sedang berada di Osaka, Jepang untuk pertemuan G20, dijadwalkan mengunjungi Korea Selatan pada Sabtu (29/6) ini.

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un (Foto: AFP)

Tokyo, Jurnas.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menawari Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un, untuk berjabat tangan di zona demiliterisasi korea (DMZ), yang terletak di perbatasan Korut dan Korea Selatan.

Trump yang saat ini sedang berada di Osaka, Jepang untuk pertemuan G20, dijadwalkan mengunjungi Korea Selatan pada Sabtu (29/6) ini.

"Saya akan meninggalkan Jepang menuju Korea Selatan (bersama Presiden Moon Jae In). Sementara di sana, jika Ketua Kim melihat ini, saya akan menemuinya di perbatasan DMZ hanya untuk menjabat tangannya dan mengatakan `halo`," kata Trump di Twitter.

"Aku bilang jika Ketua Kim ingin aku bertemu, aku akan berada di perbatasan," lanjut dia.

Dikutip dari Press Association, Trump juga ingin melihat kondizi zona demiliterisasi yang dijaga ketat, sebagai bentuk ideal dari sebuah perbatasan.

Sebab seperti diketahui, Trump sudah lama menggembar-gemborkan pembangunan tembok di perbatasan AS-Meksiko, guna membendung masuknya imigran gelap.

"Ngomong-ngomong, ketika Anda bicara tentang tembok, itulah yang disebut perbatasan. Tidak ada yang melewati perbatasan itu. Itu perbatasan yang nyata," tegas dia.

KEYWORD :

Amerika Serikat Korea Utara Donald Trump




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :