Kamis, 25/04/2024 20:36 WIB

Inilah Saybie, Bayi Termungil di Dunia

Saybie berada di kandungan ibunya selama 23 minggu dan tiga hari, sebelum akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Sharp Mary Birch, di San Diego, California.

Saybie, bayi termungil di dunia (Foto: AFP)

California, Jurnas.com - Sebuah rumah sakit di California, Amerika Serikat berhasil menyelamatkan kelahiran Saybie, bayi termungil di dunia dengan berat hanya 245 gram (8,6 ons).

Saybie berada di kandungan ibunya selama 23 minggu dan tiga hari, sebelum akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Sharp Mary Birch, di San Diego, California.

Ayah Saybie sebelumnya sempat diberitahu oleh tim dokter bahwa bayi tersebut diperkirakan meninggal dunia, hanya satu jam setelah dilahirkan.

"Namun prediksi itu berubah dari satu jam menjadi dua jam, lalu menjadi satu hari dan satu minggu," kata ibu Saybie dalam sebuah video yang dirilis oleh rumah sakit.

Dilansir dari AFP pada Kamis (30/5), dokter menjelaskan Saybie dilahirkan melalui operasi sesar darurat pada Desember tahun lalu, setelah ibunya mengalami komplikasi kehamilan yang berbahaya, karena kehamilan yang kurang dari 40 minggu.

Namun setelah hampir lima bulan di unit perawatan intensif, Saybie akhirnya dipulangkan ke rumah awal bulan ini, dengan berat badan 2,2 kilogram.

"Ini pasti sebuah keajaiban," ujar salah satu perawat, Kim Norby.

Dokter mengatakan bahwa selain semangat juang Saybie, kelangsungan hidupnya sebagai bayi prematur yang lahir sebelum usia kehamilan 28 minggu, dapat dikaitkan dengan fakta bahwa ia tidak mengalami komplikasi serius setelah lahir.

"Saybie hampir tidak mengalami tantangan medis yang biasanya terkait dengan bayi prematur, yang dapat mencakup pendarahan otak, dan masalah paru-paru dan jantung," kata rumah sakit itu.

Saybie merupakan bayi terkecil di dunia yang pernah bertahan hidup menurut Registry Bayi Terkecil, yang dikelola oleh University of Iowa.

Rekor sebelumnya dipegang oleh seorang bayi yang lahir di Jerman pada 2015 yang beratnya tujuh gram lebih dari Saybie.

KEYWORD :

Saybie Bayi Termungil




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :