Jum'at, 19/04/2024 17:50 WIB

Gerindra Apresiasi KPK Tangkap Ketum PPP Romi

Partai Gerindra mengapresiasi KPK terkait penangkapan Ketum PPP Romahurmuziy (Romi) terkait kasus dugaan suap jual beli jabatan di Kementerian Agama (Kemenag).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ferry Juliantono

Jakarta - Partai Gerindra mengapresiasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait penangkapan Ketua Umum (Ketum) PPP Romahurmuziy (Romi) terkait kasus dugaan suap jual beli jabatan di Kementerian Agama (Kemenag).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ferry Juliantono mengatakan, institusi pimpinan Agus Rahardjo cs itu membuktikan tidak pandang bulu dalam memberangus tindak kejahatan korupsi.

"Oleh karena itu kita mengapresiasi kerja KPK yang kemudian membuktikan kepada masyarakat bahwa hukum itu juga bisa tajam ke atas," kata Ferry, kepada wartawan, Jakarta, Jumat (15/3).

Menanggapi kasus tersebut, tim pemenangan Prabowo-Sandiaga itu menyerahkan sepenuhnya kepada proses hukum yang sedang berjalan di KPK.

"Kita harus menghormati proses hukum yang sedang dilakukan oleh KPK dalam rangka memberantas korupsi," kata Ferry.

Diketahui, KPK menangkap Romi beserta empat orang lainnya terkait kasus dugaan suap jual beli jabatan di Kemenag. Institusi pemberantasan korupsi itu mengamankan sejumlah uang dari hasil tangkap tangan tersebut.

KEYWORD :

KPK OTT Ketum PPP Romahurmuziy Kasus Korupsi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :