Jum'at, 19/04/2024 19:41 WIB

China Bertekad Perkuat Hubungan dengan Iran

Pertemuan Pemerintah China dan Iran (foto:CGTN)

Tiongkok, Jurnas.com - Presiden China Xi Jinping pada Rabu (20/02) bertemu dengan Ketua Parlemen Iran, Ali Larijani dan menyerukan kerjasama yang lebih kuat untuk meningkatkan hubungan.

Xi memuji persahabatan abadi antara China dan Iran, mengatakan tekad China untuk mengembangkan kemitraan strategis komprehensif dengan Iran akan tetap tidak berubah meskipun ada perubahan di arena global dan regional.

Xi meminta kedua belah pihak untuk memperdalam rasa saling percaya dan memajukan komunikasi dan koordinasi, meningkatkan kerja sama dalam keamanan dan anti-terorisme, dan meningkatkan pertukaran budaya dan orang-ke-orang.

"Kedua pihak harus bekerja sama untuk mempercepat pembangunan tipe baru hubungan internasional dan komunitas dengan masa depan bersama bagi umat manusia," ujar Xi dilansir CGTN, Kamis (21/02).

Memuji pertukaran legislatif sebagai bagian penting dari kemitraan strategis komprehensif China-Iran, presiden Cina menunjukkan bahwa Kongres Rakyat Nasional China harus memperkuat kerja sama dengan Parlemen Iran dan belajar dari pengalaman masing-masing pemerintah mengenai tata kelola sehingga dapat memainkan peran yang lebih besar dalam meningkatkan ikatan bilateral.

Xi juga menyatakan dukungan China kepada Iran untuk memainkan peran konstruktif dalam perdamaian dan stabilitas regional di Timur Tengah dan kesediaan untuk menjaga hubungan erat dengan Iran mengenai masalah-masalah regional.

Larijani menyampaikan salam dari pemimpin tertinggi Iran Ali Khamenei dan Presiden Hassan Rouhani kepada Presiden Xi dan mengatakan Iran memandang hubungannya dengan Cina dari perspektif strategis dan jangka panjang.

Dia menegaskan bahwa persahabatan Iran-Cina tidak hanya sesuai dengan kepentingan mendasar kedua negara tetapi juga memiliki arti penting bagi perdamaian dan kemakmuran Asia dan dunia.

Dia menggemakan Presiden Xi dengan menyatakan kesediaan Iran untuk lebih meningkatkan kepercayaan politik dan kolaborasi pragmatis antara kedua negara.  

KEYWORD :

China Iran




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :