Sabtu, 20/04/2024 10:37 WIB

Ancaman Perubahan Iklim Bikin Ribuan Demonstran Inggris Ngamuk

Para pengunjuk rasa mengancam akan melakukan tindakan diperlukan untuk meningkatkan alarm tentang perubahan iklim.

Salah seorang demonstran baik ke patung sebagai aksi protes atas kebijakan Pemerintah Inggris terkait Perubahan Iklim

Jakarta - Ribuan demonstran menduduki lima jembatan di London untuk memprotes Pemerintah, yang dianggap kurang mengambil tindakan terhadap polusi dan perubahan iklim, Sabtu (18/11) waktu setempat.

Lebih dari 6.000 orang mulai memprotes sekitar pukul 10 pagi, memblokir perlintasan di Blackfriars, Lambeth, Southwark, Waterloo dan Westminster.

Dilansir UPI, kelompok ini menyerukan kepada pemerintah Inggris untuk berkomitmen pada emisi karbon nol pada tahun 2025 dan pembalikan kebijakan yang mereka katakan tidak konsisten dengan memerangi perubahan iklim.

Polisi Metropolitan mengatakan para demonstran menyebabkan gangguan lalu lintas di pusat kota London sebelum para aktivis pindah ke rapat Parlemen Square dan semua jembatan dibuka kembali sekitar pukul 16:00 waktu setempat.

Dalam aksi tersebut sebuah bendera hijau ditempelkan pada tongkat patung Winston Churchill di Parliament Square, yang membuat para petugas mengepung patung itu.

Para pengunjuk rasa mengancam akan melakukan tindakan diperlukan untuk meningkatkan alarm tentang perubahan iklim.

Setidaknya 85 aktivis ditangkap selama protes karena pelanggaran seperti mengganggu aktivitas jalan raya.

KEYWORD :

Inggris Demonstran London Perubahan Iklim




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :