Jum'at, 26/04/2024 00:52 WIB

Jakarta Fashion Week 2019

Musim Gugur Penuh Makna dari Aloes

Desainer muda Aloes meluncurkan koleksi runaway di perhelatan Jakarta Fashion Week 2019. 

Keindahan Indonesia adalah inspirasi utama Aloes (Foto: JFW)

Jakarta - Fashionlink x Blckvnue turut menghadirkan desainer muda, Aloes yang terinspirasi dengan budaya Nusantara.

Dipamerkan saat opening JFW 2019, Aloes terinspirasi dari tren musim gugur dengan sentuhan cuaca yang dimiliki Indonesia. Warna yang terpilih untuk koleksi kali ini dipenuhi oleh warna-warna netral seperti putih abu-abu, coklat, dan merah muda halus.

Pada opening Sabtu, (20/10) Desainer Aloes menyalurkan unsur budaya Indonesia dengan sentuhan kontemporer siluet.

Unsur budaya Indonesia terlihat dari penggunaan kain batik atau manik-manik khas Indonesia. Sementara sentuhan kontemporer tampak dari bawahan yang melebar dan lurus, jaket yang dipenuhi bordiran, atau rok asimetris.

Atasan santai untuk gaya yang muda dan sederhana. Kain-kain eksklusif seperti jacquards, silk organdy, tweed, dan kain fabrik lainnya dipadu dengan sentuhan budaya Indonesia.

Keindahan Indonesia adalah inspirasi utama dari Aloes. Wayang applique, manik-manik di kain batik sutra organdi yang diterapkan pada desain modern adalah cara bagi desainer untuk menunjukkan keindahan hidup yang berdampingan pada era sejarah dulu dan saat ini.

KEYWORD :

Aloes Desainer Muda Fashion Indonesia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :