Kamis, 25/04/2024 20:48 WIB

Multisereal Lebih dari Sekadar Sumber Energi

Sereal kaya akan karbohidrat kompleks yang memberi banyak energi bagi tubuh.

Sereal tak hanya bermanfaat sebagai sumber energi (Foto: Ilustrasi)

Jakarta - Sejumlah penelitian mengungkap, konsumsi sereal secara rutin memiliki banyak manfaat baik bagi tubuh, seperti mengurangi produksi kortisol, infeksi saluran nafas, hingga mengontrol keinginan makan.

Organisasi Pangan Dunia atau Food Agricultural Organization (FAO) telah lama merekomendasikan jenis serealia sebagai makanan pokok di berbagai dunia. Sebab, sereal mengandung sumber gizi penting yang diperlukan bagi tubuh seperti karbohidrat, protein, vitamin dan mineral.

Selain kaya akan gizi, sereal juga mudah diproduksi dan distribusikan. Sereal juga bisa disimpan dalam jangka panjang tanpa pengurangan kandungan gizi dan harganya murah. Makanya, produk sereal penting sebagai asupan harian.

1. Energi

Sereal kaya akan karbohidrat kompleks yang memberi banyak energi bagi tubuh. Mereka yang terbiasa mengonsumsi sereal sewaktu sarapan pun akan merasa lebih energik dan aktif. Selain itu, sereal mampu mengontrol rasa lapar dengan membuat kita merasa kenyang lebih lama.  

2. Sumber protein

Sereal mengandung protein yang sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan tubuh, terutama bagi anak-anak. Dengan mengonsumsi sereal secara rutin, kebutuhan protein harian kita pun akan terpenuhi.

3. Menurunkan berat badan

Mengonsumsi sereal, salah satu makanan rendah lemak sama artinya dengan tidak membiarkan kalori berlebih masuk ke tubuh kita. Sereal juga membuat kita merasa kenyang lebih lama, yang secara tidak langsung mengurangi rasa lapar serta mencegah kita makan secara berlebihan.

4. Mencegah kanker
Sereal mengandung fitosterol, yakni lemak baik yang membantu mencegah kanker, terutama kanker payudara dan kanker usus besar.  

5. Mengontrol kadar gula

Serat yang terkandung dalam sereal mengurangi kecepatan sekresi glukosa dari makanan. Ini membantu tubuh dalam menjaga kadar gula darah. Mengonsumsi sereal secara rutin sendiri baik bagi mereka yang ingin mencegah atau bahkan mengobati diabetes.

Menilik banyaknya manfaat serela bagi tubuh, Indomilk mengeluarkan produk resmi multi-sereal yang tidak hanya terdiri dari satu varian sereal tapi empat. Kandungannya terdiri dari whole wheat, brown rice, oat, malt, vitamin, dan buah-buahan seperti pisang, stroberi, dan alpukat.

General Manager Marketing Indomilk Divisi Dairy Vanda Ratana mengatakan Good to Go ialah multi-sereal pertama di Indonesia. Agar para Atlet yang akan bertanding tetap semangat dan konsentrasi.

"Manfaat sereal untuk tubuh Anda tidak hanya sebagai sumber energi tetpi juga daya tahan, dan konsentrasi tetap terjaga," ucap Vanda saat ditemui di Jakarta, Jumat (13/7)

 

KEYWORD :

Sereal Multi-sereal Atlet Energi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :