Kamis, 18/04/2024 19:14 WIB

John Terry Tinggalkan Aston Villa

John Terry dan Ray Wilkins (Foto: Getty Image)

Jakarta - Mantan pemain Chelsea, John Terry takkan lagi bermain untuk Aston Villa musim depan setelah memutuskan untuk hengkang, Kamis (31/05).

Bek berusia 37 tahun itu memilih hengkang lantaran gagal membawa Aston Villa kembali ke Premier League. Ia hanya semusim berkostum Aston Villa

Eks kapten tim nasional Inggris itu menandatangani kontrak semusim dengan Villa pada musim panas tahun lalu setelah meninggalkan Chelsea. Dia bahkan langsung ditunjuk sebagai kapten tim di Villa.

Villa menempati peringkat keempat di klasemen akhir Divisi Championship sehingga berhak mengikuti play-off promosi ke Premier League. Tapi, pada babak final play-off, mereka kalah 0-1 dari Fulham sehingga tiket promosi melayang.

Menurut Terry, ia sudah memberikan banyak untuk Villa, namun hal itu tak cukup untuk mengantarkan timnya lolos ke Liga Inggris.

"Hari ini saya berpisah dengan Aston Villa FC. Saya sangat bangga punya kesempatan untuk bermain dan menjadi kapten klub besar dan hebat ini," tulis Terry di akun Instagram-nya dilansir Sport.

"Saya sudah memberikan segalanya pada musim ini, baik di dalam lapangan maupun di luar lapangan, dan saya masih sakit hati hari ini karena kami tak mampu untuk kembali ke Premier League," lanjutnya.

Sejak bergabung dengan Villa, Terry sudah tampil pada 36 pertandingan di semua kompetisi yang diikuti.

"Villa akan selalu punya tempat di hati saya dan saya akan melihat kembali ke waktu saya berada di sini dan berpikir tentang betapa dekatnya kami dengan tujuan kami," katanya.

KEYWORD :

John Terry Aston Villa Chelsea




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :