Jum'at, 19/04/2024 19:34 WIB

Rakernas Membawa Hikmah Percepatan Penyaluran Dana Desa

M. Facri menambahkan, untuk Papua penyaluran Dana Desa dari RKUN ke RKUD pada tahap I telah dilakukan sebnyak 25 Kab/ 4.891 Desa senilai Rp770259.222.200.

Direktur Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) pada Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, M.Fahri.

Jakarta - Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang  diikuti oleh Para Bupati/Walikota, Kadis Pmd dan Instansi terkait dari seluruh Indonesia di Jakarta pada  minggu (09/05/18) berdampak positif bagi percepatan penyaluran Dana Desa. Beberapa Daerah,  telah menunjukkan progres  penyaluran Dana Desa dari RKUD ke RKDesa yang signifikan.

Hal tersebut disampaikan Direktur Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) pada Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT), M. Fachri. Katanya, keterlambatan penyaluran DD dari RKUD ke RKDesa lebih disebabkan faktor administratif, terkait finalisasi RAB & Desain RAB , Penetapan APBDes, dan proses pengajuan pencairan dari Desa ke Bagian Keuangan Kabupaten.

"Sudah kita antisipasi dan pasca Rakornas, dengan sistem SIPEDE yg dimiliki Kemendes, input data penyaluran Dana Desa mengalami progres  yang signifikan", kata M. Fachri.

Berdasarkan laporan per 9 Mei 2018, di NTT, Dana Desa pada Tahap 1 telah tersalurkan dari RKUN ke RKUD di seluruh Kabupaten, yakni 21 Kab/3.026 Desa, dengan  nilai Rp509.909.183.200. Pada tahap II telah disalurkan di 2 Kabupate n, yakni Kab. Manggarai dan Manggarai Barat/309 Desa, dengan nilai  Rp101.471.507.600

Adapun penyaluran dari RKUD ke RKDesa untuk tahap I telah dilakukan di 13 Kab/915 Desa, senilai  Rp152.889.811.404. "Bahkan di Kabupaten Sabu Raijua sudah 58 Desa Cair ke RKDesa dan Tahap II telah cair di Kabupaten Manggarai/ 2 Desa  senilai Rp591.587.975," katanya.

M. Facri menambahkan, untuk Papua penyaluran Dana Desa dari RKUN ke RKUD pada tahap I telah dilakukan sebnyak 25 Kab/ 4.891 Desa senilai Rp770259.222.200. Adapun 4 Kab. belum Cair, yakni, Nabire, Mimika, Nduga, & Deiyai dan tahap II di 2 Kab.  yakni Mamberamo Raya dan Lanny Jaya/ 414 Desa senilai Rp126.775.127.200

"Sedangkan penyaluran dari  RKUD ke RKDesa  tahap I telah dilakukan di 3 Kab, yakni Puncak Jaya, Mamberammo Raya, & Lanny Jaya/667 Desa/ Kampung senilai  Rp100.566.114.800  Untuk tahap II belum ada yang cair," kata Fachri.

KEYWORD :

Info Kemendes Direktur PMD Fachri




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :