Rabu, 24/04/2024 08:36 WIB

Ronaldo Cetak Gol Salto, Zidane: Gol Saya Lebih Baik!

Apa kata pelatih Real Madrid Zinedine Zidane soal gol Ronaldo?

Tendangan salto Cristiano Ronaldo (Foto: Twitter)

Jakarta - Cristiano Ronaldo menunjukkan kelasnya dalam pertandingan putaran pertama perempat final Liga Champions, pada Rabu (4/4) dini hari.

Dalam pertandingan yang berakhir 3-0 untuk Real Madrid tersebut, CR7 (julukan Ronaldo, Red) mencetak gol salto ke gawang Gianluigi Buffon, setelah mendapatkan umpan manja dari Dani Carvajal. Lalu, apa kata pelatih Real Madrid Zinedine Zidane soal gol Ronaldo?

Dalam konferensi pers usai pertandingan, Zidane memuji gol berkelas Ronaldo. Hanya saja, dengan nada bercanda Zidane menegaskan gol milik Ronaldo masih kalah `kece` dengan gol yang dia cetak dalam pertandingan final Liga Champions pada 2002 silam melawan Bayern Leverkusan.

"Oh (yang lebih baik) masih milikku. Pasti milikku!" ujar pelatih asal Prancis tersebut kepada awak media dilansir dari Football Italia.

Ronaldo tidak hanya menjadi buah bibir atas gol cantiknya. Peraih lima kali Ballon d`Or itu juga mencetak rekor pemain pertama yang mampu menceploskan gol dalam sepuluh pertandingan Liga Champions berturut-turut.

"Cristiano Ronaldo berbeda. Dia pemain yang berbeda untuk semua orang, dan dia selalu memiliki keinginan untuk melakukan sesuatu yang luar biasa di Liga Champions. Dia tidak pernah bersandar pada kemenangannya," kata Zidane.

"Tendangan overhead-nya memang luar biasa. Namun dia melewatkan dua peluang yang sangat mudah. Itulah sepakbola," imbuhnya.

Kemenangan ini menjadi modal berharga bagi Madrid untuk mengamankan satu tiket ke semifinal Liga Champions. Sebab pada 12 April 2018, Madrid akan bertindak sebagai tuan rumah di Santiago Bernabeu.

KEYWORD :

Liga Champions Real Madrid Juventus Ronaldo Zidane




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :