Kamis, 25/04/2024 18:25 WIB

Nama Conte dan Mancini Masuk Bursa Pelatih Italia

Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) Alessandro Costacurta membocorkan tiga kandidat pelatih.

Antonio Conte

Jakarta - Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) Alessandro Costacurta membocorkan tiga kandidat pelatih, yang berpeluang besar melatih tim nasional Italia. Ketiga nama tersebut ialah Luigi Di Biagio, Antonio Conte, dan Roberto Mancini.

Seperti diketahui, pelatih Italia sebelumnya Gian Piero Ventura dipecat lantaran gagal membawa Gli Azzurri ke Piala Dunia 2018, gegara kalah agregat dari Swedia, di babak play-off. Setelah Venturan hengkang, kursi pelatih masih kosong.

Ketiga nama yang disebut Costacurta punya peluang sama besar. Pertama, Di Bagio. Mantan bintang Inter Milan dan AS Roma itu kini bertugas sebagai pelatih U-21 timnas Italia, dan memimpin sementara Italia dalam laga persahabatan bulan depan, melawan Argentina dan Inggris.

Kedua, Antonio Conte. Bersama Chelsea, Conte sukses menjadi ancaman di Liga Inggris. The Blues hingga pekan ini menghuni peringkat ke-5 klasemen sementara.

Ketiga, Roberto Mancini. Mantan pelatih Inter Milan ini sekarang berstatus sebagai pelatih klub Rusia, FC Zenith Petersburg. Mancini punya torehan bagus saat melatih Inter.

Dilansir dari Soccerway, Costacurta tampaknya berharap kursi pelatih Italia jatuh ke tangan Conte. Tangan dingin Conte dianggap pas untuk menangani skuad Gli Azzurri.

"Saya tidak pernah mengatakan saya lebih baik memilih Conte, saya hanya mengatakan, setelah bekerja dengan timnas, dia (Conte, Red) punya parameter yang baik," ujarnya.

KEYWORD :

Piala Dunia Italia Antonio Conte




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :