Sabtu, 20/04/2024 18:33 WIB

Didemo Nelayan, Menteri Susi Langsung Cabut Cantrang

Tak hanya itu saja, Menteri Susi  meminta agar nelayan tak menambah kapal milik mereka.

Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti saat menemui demontrasi nelayan

Jakarta - Dengan mengenakan baju merah, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti naik ke atas podium untuk menemui Aliansi Nelayan Seluruh Indonesia yang melangsungkan aksi demontrasi di kawasan Monas, Rabu (17/1).

Ketika menteri "nyentrik" ini akan berorasi, massa melemparkan topi ke atas sambil bersorak. Dan Menteri Susi langsung menyetujui tuntutan nelayan yang meminta pencabutan larangan alat tangkap cantrang, trawl dan alat tangkap lainnya yang dilarang dalam Peraturan Menteri KP nomor 71 tahun 2016.

Tak hanya itu saja, Menteri Susi  meminta agar nelayan tak menambah kapal milik mereka. Hanya kapal cantrang yang sudah terdaftarlah yang boleh melaut menggunakan cantrang. “Tapi ada syarat, tidak boleh ada tambahan kapal,” kata Hadi Santoso.

“Sampean patuhi yah, sekarang boleh melaut, tapi jangan pakai kapal yang markdown. Harus diukur ulang semua kapal yang belum diukur ulang,” kata Susi.

Pernyataan itu langsung disetujui para nelayan. “Saya ingin nelayan Indonesia itu jaya di laut Indonesia. Kalau sampean masih markdown dan tidak patuh, tahun depan kapal sampean saya tenggelamkan,” kata Susi.

KEYWORD :

Menteri Kelautan Susi Pudjiastuti Nelayan Cantrang




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :