Jum'at, 26/04/2024 05:26 WIB

Ilmuwan Temukan Lubang Misterius di Bulan

Para astronom telah menemukan sejumlah lubang misteriu di Kutub Utara Bulan.

Astronot AS di Bulan (foto: Google)

Jakarta - Para astronom telah menemukan sejumlah lubang misteriu di Kutub Utara Bulan. Mereka yakin bahwa lubang-lubang itu mengarah pada terowongan bawah tanah, yang akhirnya dapat membawa penjelajah ke endapan es di bawah permukaan Bulan.

Dilansir dari IB Times, lubang sebesar 15-30 meter itu ditemukan oleh astronom berdasarkan citra yang ditampilkan Lunar Roconnaissance Orbiter (LRO) NASA. Lubang itu tampak kecil, dan berjarak 550 kilometer dari Kutub Utara Satelit.

Terowongan ini, kata para ilmuwan, bisa menjadi kunci utama untuk menemukan sumber air di Bulan. Sehingga memudahkan akses bagi mereka yang berencana meninggalkan Bumi dan tinggal di planet lain, tak terkecuali Bulan, bila memungkinkan.

"Gambar resolusi tinggi yang tersedia untuk Philous Carter tidak memungkinkan untuk menganggap lubang itu sebagai lubang lava. Kami masih mempelajari ukuran, kondisi pencahayaan, dan lingkungan geologisnya," ujar peneliti Pascal Lee.

Sebenarnya, ilmuwan sudah menemukan 200 lubang di Bulan. Namun, ini merupakan lubang pertama yang teridentifikasi di daerah yang gelap permanen, di dekat kutub, dan memungkinkan mengandung es atau air di masa lalu.

Jika benar demikian, maka para astronom tidak hanya akan mendapatkan akses air ketika berada di Bulan, namun juga memperoleh wawasan baru terkait sejarah dan evolusi Bulan.

KEYWORD :

Unik Bulan Bumi Tata Surya




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :