Kamis, 25/04/2024 23:41 WIB

YouTuber "The Angry Grandpa" Tutup Usia

Charles kabarnya selama ini berjuang dari penyakit batu ginjal, hernia, dan kanker kulit.

Charles Grenn si Angry Grandpa (foto: Twitter)

Jakarta - Senin (11/12) menjadi hari berkabung bagi para YouTuber. Pasalnya, Charles Green, yang terkenal dengan julukan `The Angry Grandpa` di YouTube, meninggal di usia 67 tahun. Charles kabarnya selama ini berjuang dari penyakit batu ginjal, hernia, dan kanker kulit.

Dikutip dari Holywood Life, Charles `Angry Grandpa` menjadi kakek paling sensasional di YouTube, ketika pertama kali dia memposting video marah-marah pada 2007 silam, lantaran furniturnya dirusak.

Dalam waktu singkat, Charles meluncurkan `The Angry Grandpa`. Masih dengan tema yang sama, Charles masih sering berteriak marah-marah, dan bertengkar dengan anak laki-laki bungsunya, Pickleboy, dan lain sebagainya.

Pun, dalam waktu sebentar Charles memiliki 3 juta subsriber di YouTube. "Dia mendedikasikan hidupnya untuk keluarganya, dan komunitasnya. Charles adalah mantan pemadam kebakaran yang akhirnya memilih jalur parodi di internet," kata The Heyman Hustle.

"Pada rangkaian web itulah dia menemukan kebahagiaan, karena dia tidak hanya menemukan banyak tentang dirinya sendiri, namun juga menjadi sensasi yang diakui secara internasional dengan surat penggemr mengalir dari seluruh dunia. Dia mungkin tidak akan pernah merasa nyaman dan lebih jujur saat berada di depan kamera," tambahnya.

KEYWORD :

Unik YouTuber Angry Grandpa




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :