Jum'at, 19/04/2024 22:18 WIB

Italia Gagal, Conte Enggan Salahkan Ventura

Conte meratapi kegagalan Italia lolos ke Piala Dunia. Ini merupakan pertama kalinya sejak 60 tahun terakhir

ekspresi Conte saat proleh kekalahan

Jakarta - Pelatih Chelsea Antonio Conte meratapi kegagalan Italia lolos Piala Dunia 2018. Meski demikian, dia enggan menyalahkan pelatih Gian Piero Ventura, yang kini sudah dipecat oleh federasi sepak bola Italia.

Conte pernah menukangi Italia sampai Euro 2016. Saat itu nasib Gli Azzurri juga tak begitu baik. Chiellini dkk takluk oleh Jerman di babak perempat final. Setelah Euro 2016 usai, Conte dipinang oleh Chelsea.

"Perasaanku sama seperti orang Italia pada umumnya. Pertama, aku sangat sedih. Ini adalah kegagalan kami melaju ke Piala Dunia selama 60 tahun terakhir. Dan Anda pasti akan merasa merindukan Piala Dunia. Sepak bola sangat penting di Italia," kata Conte dikutip dari Soccerway.

"Sepak bola adalah puncak dari segala ketertarikan semua orang. Tapi aku pikir kami harus mencari solusinya bersama-sama. Karena ini bukan salah satu, dua, atau tiga orang. Ketika Anda gagal, artinya seluruh Italia juga gagal," terangnya.

Saat ditanya kemungkinan melatih Italia kembali, COnte menjawab bahwa dirinya sedang fokus di Stamford Bridge. Targetnya ialah bisa memenangi titel Liga Inggris musim ini.

"Aku akan menciptakan klub yang memiliki basis bagu. Musim lalu kami menang, tapi masih ada banyak hal yang harus dikerjakan. Aku sepenuhnya fokus di Chelsea dan berkomitmen terhadap klub," ujar bekas pelatih Juventus ini.

KEYWORD :

Piala Dunia Italia Conte




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :