Sabtu, 20/04/2024 01:46 WIB

Lukaku Cetak Rekor Baru

Lukaku pun berharap bisa mencetak lebih banyak gol lagi dan membawa Belgia mendapat sebuah titel juara, seperti gelar Piala Dunia.

Romelu Lukaku

Jakarta - Striker Manchester United, Romelu Lukaku mencetak dua gol saat Belgia ditahan imbang 3-3 oleh Meksiko. Gol tersebut membuat Lukaku mencetak rekor sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa negara tersebut.

Pemain berusia 24 tahun itu sekarang sejajar dengan Paul Van Himst dan Bernard Voorhoof dengan 30 gol untuk Belgia. Namun mantan pemain Everton bisa melampaui seniornya lantaran masih memiliki banyak laga yang dimainkan, salah satunya saat melawan Jepang Selasa (14/11) mendatang.

Lukaku pun berharap bisa mencetak lebih banyak gol lagi dan membawa Belgia mendapat sebuah titel juara, seperti gelar Piala Dunia. "Saya lahir untuk ini," Lukaku dikutip oleh Het Laatse Nieuws. "Saya hanya ingin mencetak gol sebanyak mungkin," ujar Lukaku

"Saya senang saya mencocokkan catatan, saya tahu saya akan melakukannya, saya ingin memecahkan rekor sebelum 2018," tambahnya.

"Tapi saya sangat berharap bahwa generasi ini memenangkan sesuatu, saya ingin mendapatkan piala untuk negara ini."

Striker nomor punggung sembilan menambahkan, Paul Van Himst adalah salah satu sumber inspirasinya dalam menciptakan gol-gol untuk timnas.

"Paul Van Himst adalah seseorang yang banyak membantu saya di Anderlecht Untuk menyamai rekornya, ini adalah sumber kebanggaan. Dia tetap menjadi pemain Belgia terbaik sepanjang masa dan saya sangat menghormatinya," katanya.

"Saya selalu percaya diri dengan kemampuan saya. Bila Anda bekerja keras, ini akan dihargai, tapi yang terpenting, seperti yang saya katakan, adalah tim."

KEYWORD :

Romelu Lukaku Manchester United Belgia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :