Kamis, 25/04/2024 20:14 WIB

Rekor Golnya Dilewati Ronaldo, Pele Ucapkan Selamat

Saat ini top skorer internasional masih dipegang oleh Ali Daei dengan 109 gol

Selebrasi Ronaldo

Jakarta – Legenda sepak bola Brasil Pele memberikan ucapan selamat kepada Cristiano Ronaldo, atas rekor baru yang dicetak oleh bintang Portugal tersebut.

Ronaldo, dalam pertandingan melawan Kepulauan Faroe pada Jumat (1/9) dini hari kemarin, sukses mencetak hatrick, untuk gol ke-78-nya sekaligus melampaui jumlah gol internasional Pele yang berjumlah 77 gol dari 92 pertandingan.

“Selamat kepada Cristiano Ronaldo sudah masuk jajaran ‘elite five’ (lima besar, Red) top skor FIFA,” kata Pele di akun resmi Twitternya, Jumat (1/9) petang kemarin.

Saat ini top skorer internasional masih dipegang oleh Ali Daei dengan 109 gol, menyusul di bawahnya Ferenc Puskas 84 gol, Kunishige Kamamoto 80 gol, dan Godfrey Chitalu 79 gol. Sementara Ronaldo menempati peringkat kelima sejak kemarin (1/9).

Ronaldo masih punya kans besar melewati peraih top skorer utama, Ali Daei. Apalagi penampilan CR7 belum menunjukkan tanda-tanda penurunan, meski sudah berusia 32 tahun. Dan, Senin (4/9) nanti, Ronaldo kembali berpeluang menambah pundi-pundi golnya, saat Portugal melawat ke markas Hungari, dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia Grup B.

KEYWORD :

Cristiano Ronaldo Rekor Portugal Piala Dunia 2018




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :