Selasa, 23/04/2024 17:34 WIB

Ini Negara dengan Jumlah Penderita Obesitas Terbesar di Dunia

Ternyata Indonesia ada di urutan ketiga.

Ilustrasi obesitas

Jakarta – Kelebihan berat badan atau obesitas merupakan masalah bagi sebagian orang. Penyakit yang diakibatkan oleh pola diet tidak sehat tersebut memicu berbagai macam penyakit, seperti diabetes tipe 2, serangan jantung, darah tinggi, kolesterol, hingga kanker.

Nah, berdasarkan temuan Jurnal New England of Medicine, sekitar sepertiga populasi dunia atau dua miliar orang saat ini mengalami obesitas.

Amerika Serikat (AS) menduduki tempat pertama urutan penderita obesitas terbesar dari kalangan orang dewasa, yakni sebanyak 79,4 juta orang. Artinya, 35 persen warga AS sedang mengalami masalah kelebihan berat badan. Sementara China berada di urutan kedua dengan jumlah 57,3 juta jiwa penderita obesitas.

Temuan lainnya cukup mengejutkan. Jika dihitung berdasarkan jumlah anak-anak penderita obesitas, China justru menempati urutan pertama. Sebanyak 15,3 juta anak di Negeri Tirai Bambu mengalami obesitas. Sedangkan India menempel ketat di urutan kedua dengan jumlah 14,4 juta orang. Uniknya, Indonesia berada di urutan ketiga, namun belum ada jumlah valid terkait hal tersebut.

“Studi ini mengingatkan kita bahwa fenomena obesitas makin memburuk di dunia. Sebab penyakit tersebut akan berdampak pada kesehatan maupun finansial,” kata Ahli Diabetes Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS Edward Gregg dikutip dari Asian Correspondent.

KEYWORD :

Kesehatan unik Obesitas




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :