Kamis, 18/04/2024 20:22 WIB

Ternyata, Ini Manfaat Berpuasa bagi Kesehatan

Di antara manfaat tersebut yakni membuang racun-racun (toksin) yang berada di dalam tubuh manusia.

Ilustrasi berpuasa

Jakarta – Tidak hanya menyehatkan rohani dan spiritual, berpuasa juga memiliki manfaat yang besar dari aspek kesehatan jasmani. Di antara manfaat tersebut yakni membuang racun-racun (toksin) yang berada di dalam tubuh manusia, dan mengobati kebiasaan tidak sehat seperti merokok.

Puasa di bulan Ramadan merupakan kesempatan untuk memperoleh hidup sehat, termasuk di dalamnya aspek fisik, psikologis, hingga sosial,” ujar dokter asal Bahrain Dr. Abeer Al Ghawi.

Mengubah kebiasaan tidak sehat, sebagaimana dikatakan sebelumnya, sangat efektif dilakukan saat Ramadan. Sebab, berpuasa dapat menekan kecenderungan konsumtif dengan mudah,ketimbang pada saat tidak berpuasa.

“Berpuasa dapat meningkatkan kesabaran dan kemampuan bertahan. Mengurangi tekanan psikologis dan memiliki dampak positif pada tubuh,” kata Dr. Al Ghawi.

Dr. Al Ghawi juga mengingatkan agar umat Islam tidak makan dan minum berlebihan saat sahur maupun berbuka. Padahal dengan makan secara cukup, tubuh bisa melakukan proses detoksifikasi dan pembakaran lemak secara maksimal.

“Dengan cara ini (makan dan minum berlebihan), tubuh kehilangan kesempatan untuk membakar lemak dan mendetoksifikasi tubuh mereka. Meskipun sudah menahan lapar sehari penuh, jangan berlebihan,” tambahnya.

Saat sahur, jelas Dr. Al Ghawi tubuh menyerap makanan dan menggunakannya untuk memberikan energi kepada tubuh selama satu hari penuh. Saat energi dari makan sahur habis, tubuh beralih kepada proses pembakaran lemak dan menyingkirkan racun-racun yang terdapat di dalam tubuh. Karena itu, berpuasa baik bagi penderita gula darah maupun kolesterol tinggi.

KEYWORD :

Gaya hidup tips Ramadan Puasa




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :