Sabtu, 20/04/2024 10:25 WIB

Tak Hanya Fenomenal, Ini Alasan Lain Hebohnya Konser Coldplay

Rangkaian tur dunia itu pun disambut banyak penggemar dari belahan Asia Tenggara, tak terkecuali Indonesia, yang turut memadati Stadion Rajamangala tempat berlangsungnya acara.

Konser Coldplay di Bangkok (foto: Instagram)

Jakarta – Band asal Inggris, Coldplay baru saja menyelesaikan konser di Bangkok, Jumat 7 April 2017 lalu. Rangkaian tur dunia itu pun disambut banyak penggemar dari belahan Asia Tenggara, tak terkecuali Indonesia, yang turut memadati Stadion Rajamangala tempat berlangsungnya acara.

Lalu, mengapa konser Coldplay begitu dinikmati dan dinanti oleh jutaan fans hingga rela merogoh kocek untuk tiket mahal, dan terbang ke Bangkok?

Ya, alasan utama pasti alunan lagu yang dimainkan oleh Chris Martin dkk cukup memenajakan telinga (Easy Listening) dan mudah dihafal. Apalagi, nama tenar Coldplay sudah dikenal sejak 1996 sebagai grup musik yang mengusung genre rock alternatif, pop, dan britpop.

Tapi, dibalik kedua alasan di atas, ternyata Coldplay juga dikagumi berkat kepeduliannya terhadap isu-isu sosial di dunia. Baru-baru ini, band pelantun ‘Fix You’ itu menandatangani surat terbuka untuk membela kesetaraan gender. Coldplay tak sendirian, bersamanya ada nama John Legend, Madonna, hingga Beyonce.

“Di seluruh dunia, perempuan berada di garis depan pertempuran untuk masa depan kita,” tulis surat tersebut dikutip Global Netizen.

Kepedulian akan kesetaraan gender ini pun mendapatkan perhatian dari Koalisi Anak Muda untuk Anak Perempuan (Youth Coalition for Girl atau YCG) Plan International Indonesia yang juga turut serta dalam mewujudkan kesetaraan gender, sebagai bagian dari Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals atau SDGs) PBB ke-5.

Peran Coldplay dan artis besar dunia dalam kampanye kesetaraan gender dinilai efektif untuk mewujudkan kepedulian anak dan perempuan seluruh dunia, tentang peran perempuan dalam pentas global.

Followers Instagram Coldplay saja sudah mencapai 6,7 juta. Jika para selebriti ini benar-benar berkomitmen dalam memperjuangkan kesetaraan gender dan bisa mempublikasikan itu dengan baik, maka sudah besar sekali pengaruhnya,” kata anggota YCG asal Malang, Hellen.

“Ini selaras dengan tujuan SDGs nomor lima yaitu memastikan perempuan memiliki partisipasi penuh dan efektif dan kesempatan untuk kepemimpinan di semua level pengambilan keputusan," tandas Dhanan, YCG asal Bali.

KEYWORD :

Konser Coldplay Gender YCG




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :