Sabtu, 20/04/2024 04:35 WIB

Aung San Su Kyi Tunda ke Indonesia

Juru bicara Kementrian Luar Negeri Myanmar, Kyaw Zay Ya, tidak menjelaskan alasan rinci dari penundaan tersebut.

Topeng Aung San Su Kyi saat aksi unjuk rasa pembantaian muslim Rohingnya di Myanmar

Myanmar - Rencana kunjungan  Pemimpin Myanmar, Aung San Suu Kyi ke Indonesia, ditunda dengan alasan yang tidak jelas. Namun bisa diduga, terkait maraknya aksi unjuk rasa yang mendukung umat Islam Rohingya di beberapa tempat.

Unjuk rasa pekan lalu di Jakarta dan Bandung mengecam pemerintah Myanmar yang dianggap melakukan kekerasan atas umat Rohingya di negara bagian Rakhine. Selain itu beberapa pengunjuk rasa juga menuntut agar Hadiah Nobel Perdamaian yang dianugerahkan kepada Aung San Suu Kyi pada tahun 2012 lalu ditarik karena dia dianggap mendiamkan kekerasan atas warga Rohingya.

Juru bicara Kementrian Luar Negeri Myanmar, Kyaw Zay Ya, tidak menjelaskan alasan rinci dari penundaan tersebut. "Kami berdiskusi dengan pihak Indonesia yang belum siap dan menunda kunjungan itu," katanya Kyaw Zay Ya dilansir BBC.

Pemerintah Myanmar melancarkan operasi militer besar di Rakhine bulan lalu setelah sembilan aparat polisi tewas dalam rangkaian serangan di pos-pos perbatasan di Maungdaw. Beberapa pejabat pemerintah berpendapat kelompok militan Rohingya yang melakukan serangan tersebut, yang menurut para pegiat dibalas dengan penghukuman secara kolektif atas semua orang Rohingya.

KEYWORD :

Krisis Myanmar Aung San Su Kyi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :